Friday, May 27, 2016

Bola Online - Gabi, Lawan Sepadan Luka Modric

Bola Online - Gabi, Lawan Sepadan Luka Modric - Lewat dua pemain tersebut, Real dan Atletico bisa melangkah sampai final Liga Champions musim ini. Akan menarik menyaksikan duel keduanya di akhir pekan.
Cristiano Ronaldo memang menjadi topskor, Antoine Griezmann juga penuh kejutan, Keylor Navas pun andal di bawah mistar, sedangkan Diego Godin tangguh dalam duel di lini pertahanan.


Namun, pada akhirnya yang harus mendapat kredit tersendiri adalah pemain tengah yang sudah menjadi motor pergerakan tim. Luka Modric di kubu Real Madrid dan Gabi dari Atletico Madrid adalah pemain yang pantas mendapatkan kredit tersebut.

Kedua pemain itu menjadi kartu as bagi Zinedine Zidane dan Diego Simeone untuk bisa melihat pergerakan tim dan kualitas duel menjadi sesuai seperti yang mereka harapkan. Singkatnya, mereka adalah otak dari skema permainan masing-masing tim.

Modric misalnya. Dari 11 laga yang diikutinya, sembilan di antaranya sebagai starter, pemain asal Kroasia tersebut bisa mengalirkan bola dengan baik ke segala penjuru untuk terus membuat Real Madrid bergerak dinamis. Mencetak gol, membuat assist atau menciptakan peluang bukanlah tugas utamanya, karena kapabilitas Modric adalah dengan memainkan tempo, menjaga bola dan memberikan umpan ke orang yang tepat untuk bisa menjadi pembeda.

Terbukti, dari 726 umpan yang dilakukannya di sepanjang musim ini di Liga Champions, akurasinya mencapai 90,8 persen. Padahal banyak umpan dilakukannya di zona permainan lawan.

Dalam berebut bola pun Modric bisa diandalkan. Prosentase kemenangan duelnya mencapai 62 persen. Belum lagi tekel-tekelnya yang mencapai rataan sukses hingga mendekati 91 persen.

Untuk ini, Modric punya lawan sepadan bernama Gabi. Gelandang Atletico itu sudah tampil di 12 laga di Liga Champions musim ini, 11 di antaranya sebagai starter. Akurasi umpannya mungkin tak seakurat Modric, tapi kekuatan Gabi ada pada kemampuan membaca arah permainan lawan.




Posted by

No comments:

Post a Comment